Mahasiswa Australia studi banding ke Teknik Sipil UK Petra

Pada bulan Februari 2017 lalu, program studi kami menerima kunjungan dari mahasiswa Department of Construction Management and Property, University of New South Wales (UNSW) Sydney. Gagasan dari kegiatan studi banding yang bertajuk “International Construction Study Trip” (ICST) ini bermula dari kunjungan Dr. Riza Yosia Sunindijo, seorang dosen senior UNSW Sydney sekaligus alumnus UK Petra, pada tahun sebelumnya ke universitas kami. Keinginan dari Dr. Riza untuk mengajak mahasiswa-mahasiswanya untuk melihat kultur dan tren dari dunia konstruksi Indonesia disambut dengan antusias oleh pihak universitas.

Dalam kunjungan ini, Dr. Riza mengajak 15 orang dari mahasiswanya ke Surabaya dari tanggal 10 Februari sampai 24 Februari. Saya ditunjuk sebagai koordinator oleh pimpinan untuk merumuskan konsep dan jadwal acara dari kegiatan ini. Bersama dengan para mahasiswa dari Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil Petra (HIMASITRA) dan pihak-pihak universitas yang terkait, kami merumuskan sesi-sesi pengajaran dan site visit. Tak lupa juga, kami menambahkan beberapa sesi pengenalan bahasa, kultur, dan kebudayaan agar mahasiswa Australia dapat lebih mengenal Indonesia tidak hanya dari sisi akademis. Kegiatan ini memiliki total 6 sesi perkuliahan dengan topik yang cukup variatif diimbangi dengan kunjungan ke beberapa site konstruksi seperti: proyek green bulding gedung baru UK Petra, lumpur lapindo Sidoarjo, PT. Beton Prima Indonesia, jembatan Suramadu, pelabuhan Teluk Lamong, dan salah satu proyek high-rise building di Surabaya.

Berikut cuplikan foto-foto dari kegiatan ICST selama 14 hari tersebut.